Kali ini saya akan memaparkan cara praktis membuat sertifikat dengan data yang berbeda-beda setiap halamannya. Software yang digunakan disini adalah Adobe Indesign. Pertama buatlah sertifikat menggunakan Photoshop tetapi kosongkan bagian nama, penomoran, atau bagian-bagian yang disetiap sertifikat tidak sama.
Ingat-ingatlah jenis font dan ukurannya. Usahakan membuat desain dengan resolusi minimal 300 dpi. Jika anda membuatnya di Photoshop atau Illustrator Export ke Tiff, di Illustrator anda juga dapat copy paste ke Indesign (tetapi saya tidak menganjurkan hal ini karena khawatir membuat kinerja Indesign anda menjadi berat).
lalu buka Indesign anda (disini saya menggunakan Indesign CS6). Uncheck Facing Pages, berikan angka 0 pada Gutter dan Margin.Buatlah dokumen dengan ukuran sesuai dengan ukuran sertifikat yang anda buat di Photoshop, Illustrator atau Coreldraw. Selanjutnya Buka windows->Pages atau tekan F12 double klik kotak putih pada menu Pages yang terdapat tulisan A-Master. Lalu Place file sertifikat yang telah anda buat dan sesuaikan.
Setelah itu kembali kehalaman kerja anda yaitu halaman/Pages 1 dengan meng klik kotak putih kosong dibawah A-Master. Di sinilah anda sudah bisa memulai mengetikkan nama dan lain-lain di halaman. Untuk mempercepat kerja, setelah anda mengetikkan data di halaman pertama copylah seluruh data, lalu tekan Ctrl->Shift->P secara bersamaan, maka akan tercipta pages/halaman baru. Lalu tekan Ctrl->Shift->Alt->V bersamaan, maka data halaman 1 tercopy dengan posisi yang sama tinggal kita ganti datanya.... dan seterusnya..
Semoga bisa membantu pekerjaan Desain Grafis di percetakan anda
This Post Has 2 Comments
sebuah tutorial yang bermanfaat…..terima kasih
tes